Bimtek Panpel PON XXI 2024 Cabang Gulat Resmi Ditutup - majalahkriptantus.com - Menyajikan berita secara faktual, independent dan sesuai fakta.

Breaking News

Bimtek Panpel PON XXI 2024 Cabang Gulat Resmi Ditutup



Binjai-MajalahKriptantus.com--
Bimbingan Teknis (Bimtek) Panitia Pelaksana Daerah Pekan Olahraga Nasional (Panpelda PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara Cabang Olahraga (Cabor) Gulat resmi ditutup, dalam resepsi yang digelar di Hotel Graha Kardopa, Kota Binjai, Rabu (14/08/2024).


Resepsi penutupan dihadiri Perwakilan PB PON XXI/2024 Wilayah Sumatera Utara, Reno Hadi Subekti, Perwakilan PP PGSI, sekaligus Technical Delegate Panpelda PON XXI/2024 Cabor Gulat, Maurice Sihombing, Wakil Ketua Pengprov PGSI Sumatera Utara, yang juga Ketua Panpelda PON XXI/2024 Cabor Gulat, Basri Sitohang, dan Koordinator Wasit Gulat, Andilala Sitorus.


Perwakilan PB PON XXI/2024 Wilayah Sumatera Utara, Reno Hadi Subekti, menekankan pentingnya seluruh unsur Panpelda PON XXI/2024 memahami tugas dan kewenangannya dengan berpedoman pada teknis dan tata tertib pertandingan, serta legalitas administrasi yang sudah ditetapkan BP PON dan PP PGSI.


"Hal paling penting yang harus selalu kami ingatkan, seluruh jajaran panitia pelaksana daerah PON XXI/2024 agar mengintensifkan koordinasi dan selalu menjaga harmonisasi, demi menjamin kelancaran, kenyamanan, ketertiban dan keamanan selama digelarnya pertandingan nanti,"serunya.


Menurut Reno, Panpelda PON XXI/2024 Cabor Gulat akan bertugas selama 11 hari, dimulai pada H-5 hingga H+2 pelaksanaan pertandingan gulat, terhitung sejak 11 hingga 21 September. Namun selama pertandingan gulat digelar, tugas Panpelda PON XXI/2024 Cabor Gulat akan tetap dibantu oleh Panitia Pelaksana Pusat (Panpelsat).


"Kami berharap di hari H nanti, rekan-rekan Panitia Pelaksana dapat bekerja maksimal. Sebab suksesnya penyelenggaraan PON tergantung pada kita, selaku tuan rumah. Nama baik Sumatera Utara dan Kota Binjai harus kita jaga. Apalagi ini momentum langka dan tentunya hanya sekali ini saja kita alami secara langsung,"ujar Reno.


Seperti diketahui, gulat menjadi salah satu dari total 33 cabor yang dipertandingan pada PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara. 

Di even ini, cabor gulat akan mempertandingkan sebanyak 18 kelas dan siap diselenggarakan di GOR Rambung, Kota Binjai, mulai 16 hingga 19 September mendatang.




                 (SuDharTar)

Tidak ada komentar