Dua Pencuri Diamuk Massa Di Kota Binjai, Satu Meninggal
Kapolsek Binjai Timur, Iptu Gusli Efendi, mengatakan pelaku berjumlah tiga orang. Satu pelaku pencuri lagi berhasil melarikan diri.
“Iya benar. Ada tiga orang pelakunya. Dua berhasil ditangkap warga dan satu orang lagi kabur,”ujar Gusli, Kamis (01-01-2026).
Peristiwa bermula saat ketiga pelaku kepergok warga sedang mencuri di rumah yang sedang ditinggal pemiliknya.
Warga yang emosi mengeroyok pelaku hingga mengalami luka serius.
“Pelaku sempat dilarikan ke RSUD dr Djoelham Binjai. Satu dari dua yang diamuk massa meninggal dunia,”ucapnya.
Meski sempat dilaporkan ke pihak kepolisian, Gusli menyebutkan bahwa permasalahan tersebut telah diselesaikan secara kekeluargaan antara pihak korban dan keluarga terduga pelaku.
“Korban memang sempat membuat laporan, namun saat ini sudah disepakati penyelesaian secara kekeluargaan,”ujarnya.
(SuDharTar)

Tidak ada komentar