Kapolres Binjai Beserta Forkompimda Tinjau Lokasi Perayaan Natal Di Gereja - majalahkriptantus.com - Menyajikan berita secara faktual, independent dan sesuai fakta.

Breaking News

Kapolres Binjai Beserta Forkompimda Tinjau Lokasi Perayaan Natal Di Gereja

Binjai-Majalahkriptantus.com.Kapolres Binjai AKBP Bambang C Utomo beserta dengan Walikota dan Forkopimda Binjai turun langsung memantau perayaan ibadah natal ke gereja-gereja dikota Binjai, Rabu (24-12-2025) 

Kegiatan dilaksanakan pada pukul 20.00 Wib dengan iringan kendaraan dinas yang di awali dari Polres Binjai menuju gereja GKPS Binjai terminal Jln. Ikan Paus , GMI Siloam Binjai Jl. Soekarno-Hatta , GBKP Rg. Simpang Awas. 

Adapun harapan pemantauan ini agar dalam pengamanan ataupun saat melaksanakan ibadah natal bagi umat kristen dapat berjalan dengan hikmat serta masyarakat kota Binjai merasa aman dan nyaman saat melaksanakan perayaan ibadah natal tersebut serta mengecek kesiapan dari para personil yang terlibat pengamanan perayaan ibadah natal di kota Binjai.

Ucapan terimakasih juga disampaikan oleh para jemaat gereja kepada Kapolres Binjai beserta forkopimda yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah natal dan telah melibatkan personilnya baik TNI POLRI serta instansi terkait lainnya yang telah ikut mengamankan jalannya ibadah natal tahun 2025 disetiap gereja-gereja khususnya dikota Binjai.

Kapolres Binjai mengingatkan kepada personil yang terlibat dalam pengamanan perayaan ibadah di gereja untuk dapat menjaga kondisi tubuh agar tetap fit dan bagi personil yang melaksanakan pengamanan ibadah natal digereja-gereja untuk saling berkoordinasi dengan pengurus dalam mengantisipasi hal yang tidak diinginkan dan bilamana ada kendala untuk segera dilaporkan.

Pada kesempatan tersebut disampaikan pula bahwa Walikota Binjai telah memberikan bantuan kepada lima gereja, menyiapkan lahan pekuburan seluas tiga hektare bagi umat Kristiani, serta menerbitkan izin mendirikan bangunan (IMB) untuk beberapa pembangunan gereja yang ada di Kota Binjai sebagai bentuk perhatian dan dukungan pemerintah daerah.

Ibadah dan perayaan Natal ini turut dihadiri oleh para pendeta, pengurus gereja, serta para jemaat yang mengikuti rangkaian kegiatan dengan penuh khidmat dan sukacita. 

Pemerintah Kota Binjai berharap perayaan Natal tahun ini dapat semakin mempererat persaudaraan dan menjaga keharmonisan kehidupan beragama di Kota Binjai.


(SuDharTar)

Tidak ada komentar